Jumat, 29 April 2011

Hal yang Harus Dihindari Ketika Berdandan


Berdandan yang benar memerlukan skill dan pengetahuan yang mungkin belum Anda miliki, meskipun Anda melakukannya setiap hari sejak masa puber Anda. Ada banyak kesalahan-kesalahan kecil yang dilakukan wanita saat berdandan, yang percuma dilakukan atau bahkan dapat berakibat negatif bagi tubuh. Meski begitu, terkadang wanita sulit merubah kebiasan mereka.

Tips-tips berdandan yang baik biasanya diberikan oleh para profesional di bidangnya, misalnya ahli farmasi pembuat make up, hairstylist, make up artist, atau orang awam yang belajar dari pengalaman. Berikut ini kami kumpulkan beberapa tips mengenai apa yang sebaiknya jangan Anda lakukan saat berdandan.

Jangan semprotkan parfum langsung ke rambut Anda
Parfum biasanya mengandung alkohol, yang akan membuat rambut Anda kering. Kalau Anda ingin rambut Anda berbau wangi seperti parfum favorit Anda, semprotkan parfum ke telapak tangan, tepukkan kedua telapak tangan be-berapa kali sampai alkoholnya menguap, lalu sisirkan jemari tangan ke rambut Anda. Atau semprotkan wewangian ke ujung-ujung jemari Anda, lambaikan tangan selama beberapa detik, lalu tekan-tekan di rambut.

Jangan garisi bibir sebelum memakai lipstik
Cara yang benar untuk memakai lip liner dan lipstik adalah mengaplikasikan lipstik terlebih dahulu, lalu gunakan lip liner untuk mem-bingkai garis bibir. Lip liner akan menempel de-ngan lebih halus pada bibir yang sudah dilapisi lipstik daripada pada bibir yang polos, se-hingga garis yang berkesan alami dapat diper-oleh. Oh ya, jangan gunakan lip liner yang lebih gelap dari warna lipstik.

Jangan terlalu dekat ke cermin saat mencabut alis
Jika Anda terlalu dekat ke cermin saat mencabut alis, Anda akan kehilangan perspektif atas bentuk alis Anda. Bentuk alis yang wajar dan nampak bagus adalah yang dimulai dari sudut dalam dari mata Anda. Maka jaga jarak Anda dari cermin saat mencabut, agar alis Anda tetap nampak simetris.

Jangan 'memompa' maskara Anda untuk mendapatkan cairan lebih banyak
Apakah Anda memompa maskara berkali-kali dengan stiknya agar Anda bisa mendapatkan cairan yang lebih banyak? Sebenarnya cara ini takkan berhasil. Di dalam setiap tabung mas-kara terdapat semacam wiper yang mengukur ketepatan jumlah cairan maskara setiap Anda menarik stik keluar dari tabung. Jadi tak peduli berapa kali Anda memompa stik maskara Anda, jumlah maskara yang menempel di kuasnya tetap sama. Anda sebaiknya berhenti melakukan kebiasaan ini, karena ‘memompa’ membuat udara masuk ke dalam tabung dan dapat merusak formula cairan maskara, akibatnya cairan maskara sulit menempel di bulu mata saat diaplikasikan.

Jangan mengandalkan SPF di foundation Anda

Untuk mengukur kadar SPF di laboratorium, ahli kimia mencampur 2 miligram dari produk foundation ber-SPF ke setiap sentimeter per-segi dari kulit. Itu sama dengan jumlah se-tengah sendok teh untuk seluruh wajah Anda. Anda mungkin tidak menggunakan foundation sebanyak itu (foundation ber-SPF, maksudnya) dan jika ya, harap henti-kan. Lebih baik Anda mengaplikasikan tabir surya ber-SPF 30, tunggu beberapa menit agar menyerap ke kulit wajah, lalu lanjutkan dengan foundation tanpa SPF.

Jangan scrub wajah Anda secara berlebihan
Banyak wanita yang menimbulkan sendiri ma-salah pada kulit mereka akibat terlalu sering—dan terlalu keras—melakukan scrub. Dengan melakukan hal ini, Anda berisiko membuat kulit Anda kering dan menghilangkan lapisan kulit yang paling atas. Ketika Anda menggosok kulit yang butuh kelembaban, kulit akan merespon seakan-akan ia terluka, dan akibatnya mem-produksi lebih banyak minyak, yang akhirnya akan berakibat timbulnya jerawat. Untuk menghindari hal ini, gunakan spons atau scrub wajah satu atau dua kali dalam seminggu.

Jangan sikat rambut Anda saat masih basah

Tips ini mungkin sudah Anda dengar berulang-ulang kali, karena hal itu benar adanya. Setelah keramas, gunakan sisir bergigi jarang untuk menghilangkan kusut dari rambut Anda. Menyikat rambut saat rambut masih basah akan meng-akibatkan rambut—yang sehat maupun yang rusak—tertarik dan rontok pada saat itu juga, sehingga lama-kelamaan bisa terjadi kebotakan pada rambut. (niq)

Comments :

0 komentar to “Hal yang Harus Dihindari Ketika Berdandan”

Posting Komentar

 

Copyright © 2009 by Kisah Inspirasi Wanita, Kisah Inspiratif Wanita Design, DesainYuk Inspiration Powered By Blogger